Kesan Hangat Paduan Warna Merah

Kesan Hangat Paduan Warna Merah

Merah termasuk dalam kelompok warna hangat. Sesuai sifatnya, warna ini cenderung menghangatkan suasana. Sentuhan warna merah secara psikologis meningkatkan aktivitas kerja seseorang. Warna merah yang dominan justru memberi suasana cenderung panas, seperti panasnya api membara.

 

 

Pada kondisi tertentu penggunaan warna merah baik untuk meningkatkan gairah, semangat ataupun kecepatan kerja. Ruang belajar anak bisa ditambahkan unsur merah untuk merangsang anak belajar lebih giat. Warna merah juga sering dilambangkan dengan bentuk hati yang berwarna merah, lambang romantisme cinta.

Satu sisi dinding pada kamar tidur utama yang diberi warna merah atau merah hati bisa meningkatkan suasana dan gairah cinta, mungkin cocok untuk pasangan muda atau pasangan yang ingin hubungan cintanya lebih intim lagi. Namun kita harus berhati-hati pula dengan warna merah yang bisa diartikan sebagai ketidaksabaran, sifat agresif.

Sehingga jika terlalu dominan berada pada ruang keluarga, atau kamar tidur misalnya justru dapat meningkatkan temperamen penghuni yang mungkin sudah cukup tegang atau leleh setelah sepanjang waktu bekerja di luar rumah.